INTERNATIONAL FOOD & CULTURE EXPO UNIMUS 2020
Kamis, 13 Februari 2020. UKM Global Unimus mengadakan international food & culture expo yang dilaksanakan di depan gedung serba guna unimus. Kegiatan ini di ikuti oleh 7 negara antara lain; Nasrin Waheng (Thailand), Nurhaeesa Lae-Wae (Thailand), Salmee Sa-i (Thaland), Li- Yiru (China), Zhao Wenjing (China) , Gu Yanhao (China) , Wu Jinqiu (China), Ahmed A. O. Shbair (Palestina), Zineb Mahtaj (Moroco), Khemissi Faycel (Tunisia), Godlove (Tanzania), Claudia M.A.G (Timor Leste), Maria Bernardo I (Timor Leste), Elizabeth F.F. Pinto (Timor Leste), Gloria Vencia Fanseca (Timor Leste).
Sebanyak 15 delegasi mewakili negara-negara tersebut yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara International food and culture .Masing masing negara memamerkan makanan dan mempresentasikan budayanya. Mereka juga memberikan penampilan spesial untuk menghibur pengunjung yang menghadiri expo tersebut.
Kegiatan ini merupakan rangkain acara dari “Global Unimus international culture festival 2020″Yang berisi sharing session international culture,lomba foto bareng bule,dan international food & culture expo.